Fitur yang dirancang khusus untuk penjualan dengan kecepatan tinggi dan praktis dalam penggunaan. Juga dukungan alat-alat POS (Point of Sale) yang lengkap, seperti mini printer, customer display, cash drawer dan lain-lain.
Fitur POS biasanya digunakan pada perusahaan retail seperti minimarket, supermarket/mall, toko, factory outlet dan stokis multi level marketing.
Fitur ini dapat berdiri sendiri maupun bersamaan dengan fitur Standard dan fitur lainya. Jika berdiri sendiri, harus tersedia komputer lain yang terhubung. Komputer tersebut setidaknya memiliki fitur Standard untuk melakukan input daftar produk, setting harga jual, membuat daftar pelanggan dan setting lain.
Di software akuntansi Acosys, terdapat menu Point of Sales bila Anda membeli paket Point of Sales (POS). Dengan Point of Sales ini akan memudahkan kasir dalam penginputan transaksi penjualan toko setiap harinya.
Untuk cara penginputan transaksi Point of Sales ini di software akuntansi Acosys kita buka menu Penjualan, Acosys-POS (Point of Sales).
Untuk memulai penginputan transaksi penjualan di kasir ini klik tombol Baru (F1).
Klik di kolom “Kode Produk/Barcode”, lalu kita bisa pilih nama barang yang dibeli pelanggan, atau bila kita memiliki alat barcode scanner kita bisa langsung scan barcode dari produk yang dibeli pelanggan tersebut. Lalu isikan kuantitas barang yang dijual di kolom quantity, lalu di tabel bawah bila ada diskon atau pajak kita bisa isikan langsung disitu. Kemudian di kanan atas di kolom “Pembayaran” klik jumlah yang dibayar customer/pembeli barang tersebut dan tekan enter. Akan muncul jumlah kembalian di kolom “Sisa Pembayaran” bila jumlah pembayaran lebih besar dari jumlah harga total barang, sehingga akan memudahkan kasir untuk menyiapkan uang kembalian.
Setelah selesai menginput klik tombol “Simpan” untuk menyimpan transaksi. Lakukan proses yang sama dari awal untuk transaksi penjualan berikutnya di kasir tersebut.
Untuk melihat hasil laporan dari transaksi-transaksi penjualan di kasir tersebut kita bisa lihat dari menu Penjualan, Laporan-laporan, Rangkuman Penjualan.
Kemudian pilih dari tanggal berapa sampai berapa laporan yang ingin kita lihat, dan kita juga bisa filter laporannya sesuai yang kita inginkan. Lalu klik “Jalankan (F7)” untuk melihat priview laporan.
Tertarik untuk info lebih lanjut? Silahkan langsung hubungi kami di PT. Ladfanid Konsultindo via email di ladfanidkonsultindo@gmail.com / CP: 0813 3666 4448.
SOFTWARE KASIR BUKITTINGGI
SOFTWARE AKUNTANSI BUKITTINGGI
SOFTWARE KASIR BUKITTINGGI
SOFTWARE AKUNTANSI BUKITTINGGI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar